RAJACON

7 Tips Membeli Container Bekas untuk Diubah Menjadi Cafe

RajaCon – Zaman sekarang, yang dibutuhkan oleh cafe bukan hanya hidangannya yang nikmat saja, tapi juga desain bangunannya yang unik.

Dengan desain bangunan yang unik mulai dari interior dan eksteriornya, para pelanggan akan betah selama nongkrong di sana dan berharap bisa kembali lagi suatu saat nanti.

Salah satu konsep bangunan yang unik kalau Anda ingin membangun cafe adalah memanfaatkan container. Saat ini banyak yang menjual container bekas cafe yang bisa dimanfaatkan untuk membuat usaha kuliner.

Kalau Anda ingin mencoba peruntungan di dunia kuliner ini, berikut beberapa tips yang harus diperhatikan sebelum membelinya.

1. Mengetahui Desain atau Konsep Cafe

7 Tips Membeli Container Bekas untuk Diubah Menjadi Cafe

Sebelum memikirkan harga container cafe, ada baiknya Anda memikirkan dahulu konsep yang dimiliki. Container yang dibuat menjadi cafe biasanya berjenis modifikasi.

Calon pemilik cafe harus memiliki desain sendiri yang jelas. Dari desain ini, modifikasi akan dilakukan dengan benar dan memberikan rasa nyaman di bagian dalam.

Pikirkan dahulu bagaimana konsepnya. Apakah berjajar atau nanti ditumpuk sehingga ada lantai duanya. Anda bisa meminta bantuan mereka yang ahli di bidang desain ini seperti arsitektur agar saat dipasang bisa sesuai dan tidak mengalami masalah dengan keseimbangan dan juga keselamatan.

2. Memilih Lokasi yang Tepat

7 Tips Membeli Container Bekas untuk Diubah Menjadi Cafe

Pilih lokasi beli yang tepat untuk membangun cafe. Kalau Anda ingin membuka cafe yang cukup besar, tentu butuh tempat yang luas atau agak memanjang.

Pikirkan lokasi dahulu dengan baik dan usahakan di lokasi yang strategis agar lebih mudah menarik banyak orang untuk datang dan juga mudah diakses.

Kalau lokasinya tidak terlalu luas, mungkin Anda bisa membuat konsep pop-up atau tidak makan di sana langsung. Semua dalam bentuk take-away.

Cukup sediakan di depan bangunan beberapa kursi untuk mereka yang ingin makan di tempat. Kalau lokasi yang tepat sudah didapatkan, Anda boleh mencari siapa yang menjual container cafe bekas.

3. Melakukan Survei Sendiri Sebelum Beli

7 Tips Membeli Container Bekas untuk Diubah Menjadi Cafe

Setelah Anda mendapatkan mereka yang menjual container cafe, ada baiknya untuk melakukan survei terlebih dahulu.

Jangan hanya menghubungi via telepon atau email lalu langsung membelinya begitu saja. Lebih baik datang ke kantornya dan melihat secara langsung seperti apa container yang akan dijual.

Saat datang Anda disarankan untuk membawa contoh desain cafe yang akan dibuat. Dengan membawanya, Anda akan tahu apakah desain yang dimiliki bisa direalisasikan atau tidak.

Kalau bisa direalisasikan akan lebih baik. Namun, kalau tidak bisa, lakukan diskusi terkait dengan desain yang tepat dan masih sesuai dengan konsep awal.

4. Membeli Ukuran yang Tepat

7 Tips Membeli Container Bekas untuk Diubah Menjadi Cafe
mobilbox.co.uk

Dari konsep container cafe yang dimiliki, kita bisa tahu berapa ukuran yang dibutuhkan. Apakah ukuran 10 feet atau sekitar 3,5 meter atau 20 feet atau 7 meter.

Dengan ukuran yang tepat, Anda tidak perlu beli dua container atau beli satu lalu dipotong untuk dijadikan beberapa ruangan cafe.

Inilah pentingnya melakukan survei langsung dan juga membawa desain cafe yang akan dibuat Dengan melakukanya, Anda tidak akan salah memilih dan beli.

Apalagi harga container cafe 10 feet atau harga container cafe 20 feet memiliki perbedaan cukup besar. Jadi harus benar-benar harus dipertimbangkan ukuran yang tepat untuk desain dan lokasi yang dimiliki.

5. Mempertimbangkan Harga Container

7 Tips Membeli Container Bekas untuk Diubah Menjadi Cafe

Harga cafe container Surabaya, Bandung, atau Jakarta mungkin akan berbeda karena selisih ongkos kirimnya juga besar.

Meski demikian, secara umum harganya tidak terlampau jauh. Sebelum membeli container cafe bekas ada baiknya untuk menentukan bujet awal terlebih dahulu.

Dengan menentukan bujet yang dimiliki, Anda bisa membeli yang sesuai dengan harapan. Misal bujet sekitar Rp30 jutaan, dengan harga ini Anda harus memilih ukuran yang tepat, modifikasi yang sesuai, dan instalasi yang akan dibuat di dalamnya. Kalau harganya masih sesuai, Anda bisa segera membelinya.

6. Riset Terkait Tempat Membeli

7 Tips Membeli Container Bekas untuk Diubah Menjadi Cafe

Hal terpenting dari apa pun saat akan membeli container bekas cafe adalah melakukan riset. Anda harus melakukan riset terkait dengan tempat pembelian yang tepat dan juga melihat testimoni orang lain. Riset ini penting untuk menyesuaikan dengan bujet, desain, dan juga ukuran dari container.

Selama ini kita kerap asal beli barang tanpa tahu seluk-beluknya. Jadi, daripada Anda menyesal telah membeli container untuk cafe, lebih baik agar repot di depan, tapi bisa mendapatkan container yang sesuai dengan keinginan.

Riset bisa dilakukan dengan mendatangi beberapa penyedia container bekas yang ada di Indonesia termasuk Rajacon.

7. Beli di Tempat yang Tepat

Salah satu tempat yang cocok untuk membeli container bekas cafe adalah Rajacon. Anda bisa melakukan pengecekan container di website yang mereka miliki.

Di sana Anda akan mengetahui berbagai jenis container bekas atau baru yang ditawarkan mulai dari ukurannya hingga ke jenisnya apakah untuk angkutan barang, pendingin, atau cafe.

Berbagai hal bisa ditanyakan secara langsung termasuk memberikan konsep cafe yang ingin Anda bangun. Lakukan riset di Rajacon termasuk datang langsung ke lokasi.

Kalau barang yang diinginkan sesuai, DP bisa diberikan dan Anda bisa segera menanti pengerjaan container cafe atau container modifikasi ini.


Inilah beberapa ulasan tentang tips membeli container bekas cafe yang bisa Anda gunakan untuk berbisnis. Container bekas cafe dipilih sebagai salah satu tempat berbisnis karena lebih hemat anggaran daripada Anda membangun cafe sendiri. Apalagi kualitasnya cukup tinggi dan sangat awet.

Semoga ulasan di atas bermanfaat!

Leave a Comment